Selasa, 14 September 2010

OH !! BUNDERAN MUNJUL KU

Bunderan Munjul walaupun tak semegah Bunderan HI di Jakarta, menjadi tempat wisata dadakan para warga daerah Majalengka dan sekitarnya selain itu Bunderan Munjul menjadikan kota Majalengka menjadi lebih berwarna serta membuat kota Majalengka senantiasa sedap dipandang mata, Bunderan Muncul dengan patung Ikannya berhasil menarik warga sekitar untuk berwisata menikmati Indahnya kota Majalengka.

Bunderan Munjul ramai di kunjungi warga menjelang sore hari antara jam 15.00 s/d menjelang maggrib. Antusias warga mengunjungi Bunderan Munjul dikarenakan tempatnya yang strategis serta tempat yang nyaman juga aman dikunjungi anak-anak bahkan kebanyakan pengunjung Bunderan Munjul banyak dari kalangan anak-anak.
di bunderan munjul selain tempat Wisata dadakan di kota Majalengka juga menjadi lahan para pedagang serta beberapa permainan juga muncul disana ditambah lagi sekarang saya lihat ada Kuda sewa yang menyewakan kudanya ke anak-anak mengelilingi indahnya Bunderan Munjul.

Bunderan Munjul puncak keramaian terjadi pada Bulan Ramadhan menjelang magrib Istilah Sundanya Ngabuburit, warga pada ngabuburit di bundaran munjul menanti datangnya buka puasa dengan keluarga dan anak-anaknya menikmati Indahnya Bunderan Munjul.

Tapi dengan ramainya Warga mengunjungi Bunderan Munjul yang perlu diperhatikan adalah kebersihannya karena warga yang membawa bekal dan jajan makanan disana senantiasa membuang sampah tidak pada tempatnya serta saya lihat ada coretan-coretan yang mengotori indahnya Bunderan Munjul, saya himbau kepada Aparat berwenang supaya lebih menertibkan pengunjung serta sosialisasi mengenai kebersihan serta keamanan di daerah tersebut.

Saya harapkan Bunderan Munjul menjadi Icon Kota Majalengka dan lebih tertata lagi menjadi lebih baik dari sekarang mungkin perlu ditambah pencahayaan yang bagus supaya lebih enak dipandang pada malam hari serta air mancurnya yang perlu ditambah dan diperindah. Supaya Bunderan Munjul menjadikan kota Majalengka yang Indah.


Related Post:

0 komentar:

Posting Komentar